Keluarga menjadi alasan pemain berusia 31 tahun itu meninggalkan Indonesia. Seperti dikabarkan, istri Diego Gama saat ini tengah hamil besar. Hal itulah yang membuat Diego memutuskan balik lebih cepat.
“Saya minta maaf sebelumnya kepada semua suporter Pusamania, saya belum buat apa-apa disini, tapi saya sudah harus kembali ke Brazil. Semoga kedepannya kita bisa berjumpa lagi, sukses terus untuk PBFC,” sahut Diego Gama.
Terpisah, H. Nabil Husein Said Amin, Presiden PBFC menerangkan pihaknya dengan berat hati melepas kepergian Diego Gama. Padahal sebelumnya, Diego digadang bakal menjadi predator lini depan Pesut Etam.
“Inilah hidup, kadang rencana kita tak sesuai dengan keinginan. Tapi dalam hidup, susah senang selalu dihadapi, namun tetap harus bijaksana, see you Gama,” ungkap presiden termuda di Indonesia itu. (Pace)