
Diganggu Krisis Finansial Hadapi PBFC, PSCS Siapkan Lapis Kedua
Calon lawan Pusamania Borneo FC (PBFC), PSCS Cilacap dilanda kabar tak sedap. Skuad Laskar Nusakambangan datang ke Samarinda dengan pemain lapis kedua. Kabarnya, faktor finansial menjadi alasan utamanya.
"Ada enam pemain utamanya tak berangkat. Mungkin ada masalah internal ditubuh mereka. Jadi yang berangkat pemain pelapis," sahut Dandri Dauri, asisten manager PBFC.
Meski demikian, laga yang rencananya bakal digelar pada Rabu malam (3/10) di Stadion Segiri Samarinda itu, tetap tak bisa dipandang remeh. "Kabar bagus kalau memang begitu (PSCS turunkan pemain pelapis). Tapi pemain PBFC tetap harus konsentrasi, jangan pernah remehkan lawan," sahut Nabil Husein Said Amin, Presiden Klub PBFC.
PSCS sendiri saat ini nangkring di posisi kedua dibawah Martapura FC. Sedangkan dibawahnya, PBFC membuntuti diikuti Persis Solo. Hingga pertandingan pertama, seluruh tim di grup P babak 8 besar mengoleksi 1 poin, namun yang membedakan terdapat pada hitungan head to head.
"Ada enam pemain utamanya tak berangkat. Mungkin ada masalah internal ditubuh mereka. Jadi yang berangkat pemain pelapis," sahut Dandri Dauri, asisten manager PBFC.
Meski demikian, laga yang rencananya bakal digelar pada Rabu malam (3/10) di Stadion Segiri Samarinda itu, tetap tak bisa dipandang remeh. "Kabar bagus kalau memang begitu (PSCS turunkan pemain pelapis). Tapi pemain PBFC tetap harus konsentrasi, jangan pernah remehkan lawan," sahut Nabil Husein Said Amin, Presiden Klub PBFC.
PSCS sendiri saat ini nangkring di posisi kedua dibawah Martapura FC. Sedangkan dibawahnya, PBFC membuntuti diikuti Persis Solo. Hingga pertandingan pertama, seluruh tim di grup P babak 8 besar mengoleksi 1 poin, namun yang membedakan terdapat pada hitungan head to head.