Empat Anak Borneo FC Junior Gabung TC Timnas U-16

Potensi pemain-pemain junior Borneo FC tak pernah luput dari radar pemandu bakat di tim nasional. Sebab hampir setiap seleksi atau pemanggilan pemain kelompok umur maupun senior, selalu terselip nama-nama pemain dari Pesut Etam. Terbaru, empat nama pemain dipanggil untuk menjalani seleksi pembentukan Timnas U-16 di bawah komando Bima Sakti. Keempat pemain tersebut adalah Ridzar Nurviat Subagja, Narendra Tegas Islami, Muhammad Yanuar Sanusi serta Muhammad Kafiatur Rizky.

Sejak Sabtu (16/4) lalu, keempat pemain itu sudah bergabung bersama 40 pemain lainnya dan langsung menjalani latihan.

“Jelas kami bangga dengan pemanggilan para pemain muda tersebut. Sebab ini membuktikan pembinaan yang kami lakukan tak pernah sia-sia,” ujar Nabil Husein Said Amin, Presiden Borneo FC. 

Menurut Nabil, selama ini Borneo FC memang tak hanya fokus pada tim senior. Sebab pembinaan di kelompok umur juga jadi proritas. Sebab diharapkan mereka yang dari kelompok umur, bisa terus naik kasta hingga menjadi pilat di tim senior. 

“Paling tidak pemain yang dipanggil menjalani seleksi, akan mendpaatkan pengalaman berharga. Mereka bisa melihat ketatnya persaingan di level nasional jika ingin menjadi pemain profesional,” terang Nabil lagi.

Nabil sudah pasti berharap pemainnya bisa menjadi bagian dari Timnas U-16 untuk Piala AFF tersebut. 

“Paling tidak ada satu atau dua pemain terpilih. Itu sih harapan saya. Kalaupun gagal mereka tak perlu berkecil hati, karena mereka masih muda dan perjalanan di sepak bola masih sangat panjang,” ujarnya mengakhiri.