Panpel Borneo FC Tetapkan Harga Tiket Pertandingan Versus Bali United

Laga pekan ke-10 Liga 1 2018 mempertemukan Borneo FC melawan Bali United di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (23/5/2018). Ini merupakan laga kelima Borneo FC di kandang. Panitia Penyelenggara (Panpel) Borneo FC telah menetapkan harga tiket resmi untuk pertandingan melawan Bali United. Harga tiket masuk tribun ekonomi sebesar Rp 30.000. Sedangkan harga tiket masuk tribun VIP dibanderol Rp 75.000.


Harga tiket ini tidak mengalami perubahan dibandingkan laga kandang sebelumnya melawan Persebaya Surabaya. Namun harga tiket ini setidaknya lebih murah ketimbang harga tiket masuk pada pekan kedua melawan Arema FC. Saat itu harga tiket masuk tribun VIP diangka Rp 80.000.


Chief Marketing Borneo FC, Muhammad Novi Umar berharap masyarakat Samarinda memanfaatkan harga tiket yang terjangkau guna memenuhi Stadion Segiri. "Kita ingin memberikan pelayanan maksimal ke masyarakat dengan menurunkan harga tiket yang lebih terjangkau dibandingkan harga saat pekan kedua lalu. Kita butuh dukungan masyarakat di Stadion ini agar bisa lebih semangat dan menghasilkan 3 poin," ucap Novi Umar di Samarinda, Senin (21/5).


Masyarakat bisa membeli tiket sejak hari ini di loket tiket tribun ekonomi samping Plaza 94 mulai pukul 13.00 WITA sampai selesai. Bisa juga membeli tiket di Borneo FC store mulai pukul 10.00 - 22.00 WITA. Sedangkan untuk pelayanan on the spot bisa dibeli di semua loket Stadion Segiri Samarinda pukul 10.00 Wita saat hari H pertandingan.


Novi Umar mengimbau agar masyarakat bisa tibadi stadion lebih awal agar terhindar antrean panjang. "Pertandingan mulai jam 21.30 Wita. Tapi diharapkan hadir di stadion pukul 19.00 Wita untuk menghindari antrean. Ini karena ada proses pemindaian tiket," ujarnya.