Penting Untuk Capai Level Match Fitness Pemain Muda

Borneo FC Samarinda menyudahi laga ujicoba dengan hasil kemenangan atas Serpong City, Jumat (23/9) malam di Stadion Segiri. Dua gol kemenangan Pesut Etam dicatatkan oleh Andi Harjito di babak pertama dan Rabbani Tasnim di babak kedua.

 

Memurut pelatih kepala Milomir Seslija, kemenangan bukan sesuatu yang penting tapi kesempatan bermain pemain muda yang tampil di laga ujicoba ini yang jadi poin utamanya. "Pertandingan yg bagus, kesempatan yg bagus juga untuk pemain muda kami bermain di atmosfer yg baik ini, dimana mereka telah menunjukkan yg terbaik dari diri mereka," ujarnya.

 

"Ini bagus untuk mereka, tetapi mereka butuh lebih dari ini, karena latihan tetaplah latihan, terkadang beberapa dr mereka bagus ketika latihan tapi ketika di pertandingan mereka tidak bisa menunjukkan performa yg bagus, mungkin mereka takut dan gugup, oleh karena itu pertandingan seperti ini sangat bagus untuk melihat mereka berkembang," lanjutnya.

 

Ditanyai perihal skor akhir yang hanya berselisih dua gol dari tim Liga 3 ini dirinya menyebut jika level match fitness mereka berkembang itu jadi tujuannya memainkan keseluruhan pemain mudanya kemarin malam.

 

"Mereka masih muda, kita tidak bisa memaksa mereka, tidak perduli kita menang 10-0 dengan bermain bagus, karena ini kesempatan mereka untuk mengembangkan level match fitness, mungkin kalian mau 12 sampai 13 gol terjadi, tapi itu tidak penting karena pertandingan ini kita melihat sentuhan juga momentum mereka, mungkin mereka perlu 2 sampai 3x bermain bersama, kita lihat Andi dan Rabbani mencetak gol, jika kita bisa mengembangkan mereka bermain di tim utama pasti akan luar biasa," pungkasnya.