Tatap Laga Putaran Kedua dengan Positif

Borneo FC Samarinda menatap putaran kedua Super League dengan rasa percaya diri tinggi. Skuad berjuluk Pesut Etam tersebut telah tiba di Solo pada Rabu (21/1) dengan membawa misi besar, mempertahankan konsistensi di papan atas dan mencuri tiga poin dari kandang Persis Solo.

Pelatih Borneo FC, Fabio Lefundes, menegaskan bahwa catatan impresif di putaran pertama menjadi modal berharga bagi timnya.

"Kami memulai putaran pertama dengan sangat baik, bahkan sempat memecahkan rekor kemenangan. Kami sangat tajam saat itu," ujar Fabio setibanya di Solo.

Berada di posisi kedua klasemen sementara, Fabio menyadari bahwa putaran kedua akan jauh lebih menantang. Target utamanya adalah tetap konsisten di zona empat besar demi mengamankan tiket ke fase selanjutnya.

"Pada putaran kedua ini, prioritas kami adalah menjaga persaingan di papan atas. Kami datang ke sini untuk mencari poin demi poin agar tetap berada di jalur juara," tegas pelatih asal Brasil tersebut.

Pergerakan aktif Borneo FC di bursa transfer musim disikapi Fabio sebagai hal yang wajar dalam dinamika sepak bola profesional. Ia memboyong sejumlah rekrutan anyar dalam lawatan ke Solo, di antaranya Ardi Idrus, Marcos Alsina, dan striker lokal potensial, Mohammad Khanafi.

Fabio menekankan pentingnya adaptasi instan bagi para pemain baru agar bisa menyatu dengan skema permainan tim yang sudah terbentuk.

"Pemain yang baru bergabung harus beradaptasi secepat mungkin dengan kelompok kerja kami. Kami ingin mereka segera mengembangkan potensi maksimalnya dalam tim yang dinamis ini," jelasnya.

Terkait peluang debut para pemain baru, Fabio memberikan bocoran mengenai kesiapan mereka. Ardi Idrus dan Marcos Alsina dipastikan siap diturunkan untuk memperkuat lini pertahanan dan tengah Pesut Etam.

"Marcos Alsina dan Ardi Idrus sudah dalam kondisi siap main melawan Persis Solo. Sementara untuk Mohammad Khanafi, kami masih menunggu surat pemberitahuan resmi dari penyelenggara kompetisi agar ia bisa segera merumput," terang Fabio.

Menutup keterangannya, Fabio memuji kerja keras anak asuhnya selama masa persiapan di Samarinda.

"Persiapan anak-anak sangat bagus. Kami akan mencoba meraih tiga poin di Solo untuk memulai putaran kedua dengan hasil positif," pungkasnya.