Akademi Borneo FC Bekerja Sama dengan Psikologi UNMUL

Akademi Borneo FC Samarinda secara resmi menjalin kerjasama dengan UNMUL untuk masalah psikologi. Hal ini dirasa sangat penting karena sebagai pendampingan pemain guna membangun mental dan bisa mendorong mereka untuk menampilkan performa bagus demi meraih cita-cita yang diinginkan sebagai pesepak bola.

 

"Tujuan utama untuk mem-backup anak-anak akademi yang terdiri dari U16, U18 dan U20 yang beberapa dari mereka tinggal jauh dari orang tua, pasti mereka rindu merasa kesepian dan perlu sebuah dukungan secara psikologis supaya mereka bisa fokus mengejar cita-cita mereka, maupun bisa menjalankan performa di lapangan," terang Direktur Akademi, Jacksen F Tiago.

 

"Ini kita membangun kerjasama dengan UNMUL di bagian psikologi supaya memperkuat secara mental psikologis mereka dan menciptakan individu yang lebih baik lagi kita mau mereka jadi hebat didalam lapangan maupun diluar lapangan," lanjutnya.

 

Pemain muda memang harus lebih mendapat perhatian, hal ini sesuatu yang penting untuk bisa memaksimalkan potensi yang mereka miliki.

 

"Benefit nya mendapat pemain-pemain dengan mental dan kepribadian jauh lebih baik, sehingga potensi mereka bisa menjadi pemain hebat dimasa yang akan datang lebih besar," pungkasnya.