Apresiasi Untuk Pemain Emas SEA Games Kamboja

Borneo FC Samarinda ikut bangga pada 3 penggawa muda yang turut mengantar Timnas U-22 meraih medali emas SEA Games cabor sepak bola pria. 

Sebagai bentuk apresiasi, Borneo FC Samarinda memberi bonus pada ketiganya. Penyerahan bonus secara langsung dilakukan pada Rabu pagi, di kediaman pribadi Presiden Klub Nabil Husien. 

Pada momen itu, baru Taufany Muslihuddin yang menerimanya. Karena Komang Teguh dan Fajar Fathur Rahman masih berlibur, dan baru bergabung bersama tim pada TC Yogyakarta.

Taufany sendiri memenuhi undangan Presiden Klub bersama ayah, ibu, serta ketiga saudara lelakinya. Sempat terjadi obrolan hangat selama 1 jam, membahas sejumlah topik. Baik sepak bola maupun hal lainnya.

“Hari ini kami mengundang keluarga besar Taufany. Untuk bertemu dan memberi apresiasi dari Borneo FC ke Taufany. Karena dia sudah membawa nama besar Borneo FC, maupun negara.”

“Mudah-mudahan semangat Taufany untuk jenjang ke depan, akan lebih semangat lagi. Untuk bangsa dan negara,” ujar Nabil Husien Said Amin.

Presiden Klub berharap prestasi yang diraih ketiga pemain muda binaan Borneo FC tersebut. Bisa mengangkat moril dan motivasi pemain muda lainnya.

“Taufany, Komang, dan Fajar ini adalah contoh. Mereka betul-betul kami bina dari muda di Borneo.”

“Alhamdulillah (mereka) bisa berbuat sangat banyak untuk negara ini. Jadi mudah-mudahan ini bisa memacu semangat pemain-pemain muda di Borneo FC. Menjadi motivasi mereka, untuk mengikuti jejak Taufany dan kawan-kawan,” jelas pengusaha muda Samarinda itu.

Sementara itu, Taufany merasa terharu bisa mendapat jamuan dari keluarga Presiden Klub. Mengingat tak banyak pemain bisa memeroleh kesempatan serupa. Ia bertekat tampil lebih baik di level klub musim ini. Dan membantu Borneo FC meraih target juara Liga 1.

“Alhamdulillah terima kasih pada keluarga besar Bos Nabil. Sudah menyambut dengan hangat keluarga saya. Saya banyak-banyak terima kasih.”

“Harapan saya pembinaan pemain muda di Kaltim bisa berprestasi terus,” ucap Taufany.