Bawa Kekuatan Penuh ke Tangerang
ekuatan Borneo FC bakal lebih kokoh dibandingkan laga terakhir di Stadion Batakan, saat menang empat gol tanpa balas melawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC, Senin (24/2) malam lalu. Sebab dua pemain yang absen di pertandingan tersebut, yakni Diego Micheils dan Leo Guntara, dipastikan hadir di pertandingan melawan Persita Tangerang, Sabtu (2/3) sore nanti di Indomilk Arena, markas Persita.
Sudah bisa dimainkannya Diego dan Leo, dipastikan membuat pelatih kepala, Pieter Huistra bisa llebih tenang, Sebab dua pemain belakang lainnya yang terlebih dulu absen, yakni Leo Lelis dan Agung Prasetyo dipastikan absen sampai musim ini berakhir.
Asisten pelatih, Akhyar Ilyas saat dikonfirmasi kemarin mengatakan, Leo Guntara dan Diego akan membuat tim kembali komplet di lini belakang. Keduanya diharapkan bisa tampil maksimal di sektor stopper dan bek kiri.
“Saat ini kami sebenarnya sudah krisis di lini belakang. Sebab dua stopper sudah tak bisa bermain. Melawan Bhayangkara FC, kami terpaksa mengutak-atik formasi dan syukurnya skema kami berjalan dengan baik,” ujar Akhyar.
Di laga tersebut, untuk kali pertama Risky Dwi dimainkan sejak menit awal termasuk bek tengah Komang Teguh Trisnanda.
Risky dan Komang bermain sangat apik di lini belakang saat itu, dengan kemampuannya membendung tekanan Radja Nainggolan dan kawan-kawan.
Dikatakan Akhyar, meski sudah kembali ke tim namun Leo Guntara dan Diego belum pasti kembali menjadi starter melawan Persita Tangerang. Sebab kesiapan semua pemain akan dilihat sampai latihan resmi sehari jelang pertandingan.