
Besok, PBFC Hadapi Riders FC Pertajam Taktik, Pesut Etam Gelar Ujicoba (Lagi)
Pusamania Borneo FC (PBFC) direncanakan akan melakukan uji coba dengan Raiders FC di Lapangan Setia Hingga Akhir Kodam VII Wirabuana, Sabtu (7/11) sore. Uji coba ini adalah yang kedua kalinya dilakukan PBFC dalam pemusatan latihan di Makassar.
Uji coba nanti bakal menjadi modal yang penting buat staff pelatih untuk mengetahui kelemahan yang dimiliki skuad asuhannya.
Bertambahnya Riski Pora, Sultan Sama dan Sandi Sute pastinya membuat perbedaan yang mendasar dari uji coba sebelumnya saat mengalahkan klub amatir Kakha FC.
Meskipun banyak pemain yang absen lantaran masih dalam proses peminjaman ke beberapa klub yang tampil di turnamen Habibie Cup di Pare Pare, namun manajer sekaligus pelatih Iwan Setiawan tidak menganggap hal ini sebagai hambatan untuk dirinya terus melakukan program latihan.
Apalagi pemain yang absen mayoritas merupakan pemain yang sudah mengenal taktik dari Iwan Setiawan. "Sebenarnya akan lebih bagus kalau mereka juga ikut di pemusatan latihan kita, tapi kondisinya memang sudah seperti ini ya tidak masalah, kita jalani saja," tutur pelatih berlisensi A AFC itu.
Uji coba nanti bakal menjadi modal yang penting buat staff pelatih untuk mengetahui kelemahan yang dimiliki skuad asuhannya.
Bertambahnya Riski Pora, Sultan Sama dan Sandi Sute pastinya membuat perbedaan yang mendasar dari uji coba sebelumnya saat mengalahkan klub amatir Kakha FC.
Meskipun banyak pemain yang absen lantaran masih dalam proses peminjaman ke beberapa klub yang tampil di turnamen Habibie Cup di Pare Pare, namun manajer sekaligus pelatih Iwan Setiawan tidak menganggap hal ini sebagai hambatan untuk dirinya terus melakukan program latihan.
Apalagi pemain yang absen mayoritas merupakan pemain yang sudah mengenal taktik dari Iwan Setiawan. "Sebenarnya akan lebih bagus kalau mereka juga ikut di pemusatan latihan kita, tapi kondisinya memang sudah seperti ini ya tidak masalah, kita jalani saja," tutur pelatih berlisensi A AFC itu.