Borneo FC vs Barito Putera : Wajib Menang!

Lupakan kegagalan, fokus Derby Papadaan. Ya, Borneo FC harus melupakan hasil negatif saat ditahan imbang Persik Kediri, Sabtu (8/1) malam lalu. Pasalnya pertandingan sulit lainnya akan dilakoni petang nanti kala bertemu Barito Putera di Staion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. (live streaming  OChanel pukul 19.15 Wita).

Secara kasat mata Borneo FC jelas lebih unggul dibandingkan Laskar Antasari – julukan Barito Putera -. Namun belajar dari pengalaman melawan Persik, tim-tim papan bawah kini tak bisa dipandang sebelah mata. Terlebih label derby menjadi penghangat pertandingan nanti.

Arsitek Pesut Etam, Risto Vidakovic pun mengakui perubahan pada skuad lawan akan membuat timnya tak akan mudah menjalani laga.

“Ini pertandingan tak mudah karena mereka banyak mendatangkan pemain baru, baik lokal maupun asing. Kami tak tahu tim seperti apa yang akan kami hadapi. Tapi kami sudah siap dan seperti apa bermain di pertandingan nanti,” ujar Risto.

Belajar dari hasil imbang lawan Persik, Risto mengaku sudah melakukan evaluasi. Ia ingin pemainnya lebih berkembang dalam permainan dan ia ingin pemainnya bermain 100 persen demi tiga angka yang diinginkan. 

Absennya Javlon di lini belakang diakui Risto memang membawa dampak besar. Namun pemain lain diyakininya bisa memberikan permainan terbaik untuk mengganti posisi Javlon. Saat melawan Persik, Wildansyah ditemani Nurdiansah di posisi stopper, sebelum Marckho Sandy masuk sebagai pengganti Nur setelah cedera. 

“Yang pasti saya percaya dengan pemain yang kami turunkan. Siapa pun dan di posisi mana pun, kemampuan terbaik harus dikeluarkan,” tambahnya.

Disinggung mengenai Barito Putera, Risto melihat lawannya punya motivasi lebih karena ingin keluar dari zona degradasi. Inilah yang harus diwaspadai Borneo FC, karena pertandingan juga dibalut partai derby. 

“Saya tak bisa memberikan jawaban karena setiap laga adalah laga yang sulit. Dengan pemain baru, mungkin setelah 4-5 laga, semua baru bisa terjawab. Mari lihat bagaimana mereka bermain dengan pemain barunya. Tapi yang pasti kami telah menyiapkan rencana untuk pertandingan besok (hari ini). Tim telah bersiap dan memberikan yang terbaik untuk supporter kami dan klub,” bebernya.

Sementara itu Fransisco Torres, striker Pesut Etam mengatakan dirinya dan pemain lain harus fokus untuk mendapatkan hasil maksimal. 

“Kami tahu Barito adalah tim yang kuat. Kami tahu mereka sedang tidak dalam kondisi bagus tapi kami tahu individu-individu mereka sangatlah kuat dan mereka merekrut banyak pemain baru. Seperti yang coach bilang, pertandingan terakhir tidak terlalu baik. Ini seperti pelajaran bagi kami. Kami belajar banyak dari laga ini dan kami bersiap dan lebih fokus untuk menghadapi Barito dan memenangkan laga. Ini target kami,” tegasnya.