Boyong 23 Pemain dalam Lawatannya ke Bantul dan Kuala Lumpur

Borneo FC Samarinda mempersiapkan diri dengan baik jelang dua lawatannya ke Bantul dan Kuala Lumpur. Ya, anak asuh Pieter Huistra menjalani dua laga tandang beruntun dengan menantang Barito Putera (23/9) dan Kuala Lumpur City (26/9). 

Sebanyak 23 pemain dibawa dalam lawatannya kali ini. "Kita membawa total 23 pemain ke Bantul dan pemain yang lain akan menyusul di tangga 23 untuk persiapan kita melawan Kuala Lumpur," ujar manajer tim, Farid.

Mempertahankan hasil positif menjadi tantagan kali ini lantaran di posisi klasemen sementara Borneo FC berada di posisi punca klasemen baik di Liga 1 dan Shopee Cup. "Ini jadi tantangan kita, bermain denga tempo yang singkat secara recovery. Mudahan kita bisa bawa pulang hasil maksimal," tegasnya