(Bukan) Derby Kaltim di Balikpapan Tekanan Penonton Bikin Kapten PBFC Termotivasi

Kapten Pusamania Borneo FC (PBFC), Ponaryo Astaman, menegaskan kesiapannya bermain maksimal pada laga derby melawan Persiba Balikpapan di Stadion Persiba, Balikpapan, Sabtu (17/9).


Menurut Ponaryo, laga melawan Persiba Balikpapan bukan lah hal yang sulit mengingat, dirinya sudah sering bermain di kandang Beruang Madu. "Ini bukan pertandingan pertama saya di Balikpapan, pastinya sudah punya pengalaman sebelumnya dan saya yakin untuk pertandingan besok (sore ini)," kata Ponaryo Astaman, Jumat (16/9).


"Terlepas itu, tim juga konsentrasi full, jadi kita fokus bermain bola dan bagaimana memenangkan pertandingan," tambah pria asli Balikpapan itu dihadapan para pewarta.


Begitupun soal rivalitas kedua suporter tim, Ponaryo Astaman mengaku tak heran karena pertandingan derby selalu dipanaskan dari luar lapangan. Rivalitas suporter merupakan hal menarik selama itu masih positif.


"Kalau masalah penonton, saya pikir, itu ya namanya derby pasti sengit. Dan itu, justru menjadi motivasi, menjadi sebuah atmosfer yang menarik buat pemain, semakin seru pertandingan, semakin sengit atmosfer, semakin semangat pula pemain," pungkasnya.