
Duo Brazil Tak Lancar Berbahasa Inggris Tony Ho Sebut Bukan Masalah Besar
Bergabungnya dua pemain asing asal Brazil dalam skuad Pusamania Borneo FC (PBFC) yakni Tarik Boschetti dan Edilson Tavares dos Santos membuat kedalaman skuad berjuluk Pesut Etam semakin dalam. Hal ini yang membuat pelatih Tony Ho leluasa memilih strategi.
Namun disinggung masalah bahasa antara kedua pemain Brazil dengan jajaran pelatih maupun pemain secara keseluruhan, Tony Ho mengungkapkan jika hal tersebut bukan menjadi sebuah kendala yang besar.
"Mereka sedikit bisa bahasa Inggris, tapi itu bukan masalah karena dalam sepak bola, bahasa yang digunakan universal. Ketika kita menerangkan dengan gambar taktikal, dia pasti mengerti," terang pelatih berusia 55 tahun ini.
Setelah melakoni 2 kali latihan dalam sehari, skuad PBFC akan diberikan libur sehari, Jumat (29/1). Libur ini digunakan untuk mengembalikan kondisi fisik pemain pasca ditempat latihan yang berat.
"Pemain besok kita liburkan, mereka butuh recovery agar terhindar dari cedera," sambung pelatih fisik dan analis, Jaino Matos.
Namun disinggung masalah bahasa antara kedua pemain Brazil dengan jajaran pelatih maupun pemain secara keseluruhan, Tony Ho mengungkapkan jika hal tersebut bukan menjadi sebuah kendala yang besar.
"Mereka sedikit bisa bahasa Inggris, tapi itu bukan masalah karena dalam sepak bola, bahasa yang digunakan universal. Ketika kita menerangkan dengan gambar taktikal, dia pasti mengerti," terang pelatih berusia 55 tahun ini.
Setelah melakoni 2 kali latihan dalam sehari, skuad PBFC akan diberikan libur sehari, Jumat (29/1). Libur ini digunakan untuk mengembalikan kondisi fisik pemain pasca ditempat latihan yang berat.
"Pemain besok kita liburkan, mereka butuh recovery agar terhindar dari cedera," sambung pelatih fisik dan analis, Jaino Matos.