Fabio Lopez Berusaha Memahami Karakter Pemain

Pelatih Borneo FC Fabio Lopez tak bisa mendustai fakta bahwa persiapan tim baru berjalan sebentar. Ia pun masih terus mencoba memahami karakter pemain. Bertanya pada asisten pelatih yang sudah lama berada dalam tim, menjadi salah satu cara Fabio mengenal pemain secara lebih dekat.

Beruntungnya, saya punya staf pelatih yang bekerja sangat profesional dalam tim ini. Mereka sangat membantu saya membentuk tim ini menjadi lebih matang nantinya, katanya lagi.

Sampai sejauh ini, Fabio mengaku puas dengan pencapaian tim. Sekali menang dan sekali imbang di laga away, disebutnya sebagai hasil positif. Bahkan ia memuji barisan belakangnya yang tak kebobolan dalam tiga pertandingan terakhir di Piala Indonesia.

Ini adalah statistik bagus untuk kami. Tetapi saya tidak ingin terlalu senang dengan hal ini, karena ini sepak bola dimana kami perlu mengorbankan sesuatu, bekerja dengan baik semampu kami dan semoga hasilnya akan berbuah baik pula kepada kami nantinya, pungkasnya.

Seperti diketahui, Fabio Lopez baru empat pekan memoles skuad Pesut Etam. Ia setidaknya memerlukan dua hingga tiga tahun untuk membentuk secara utuh mental pemenang yang ditargetkannya.