
Kalahkan Sriwijaya FC dan Surabaya United PBFC Lolos ke Final Piala Gubernur Kaltim
Pusamania Borneo FC (PBFC) tampil luar biasa saat bertarung pada babak semifinal Piala Gubernur Kaltim (PGK) 2016 di Stadion Segiri Samarinda, Kamis (3/10) malam.
Menghadapi dua tim dalam format trofeo, yakni Sriwijaya FC Palembang dan Surabaya United, PBFC keluar sebagai yang teratas dengan poin 5 hasil menang 3-0 atas Surabaya United dan menang penalti 4-2 atas Sriwijaya FC.
Dilaga pertama menghadapi Sriwijaya FC, PBFC sebenarnya sempat dikejutkan oleh gol cepat tim tamu lewat Alberto Gonzalves pada menit ke-5. Tersentak dengan gol tersebut, skuad Pesut Etam gencar melakukan serangan balasan.
Hasilnya, pada menit ke-33 lewat tendangan bebas langsung, Sultan Samma sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Laga ini pun berakhir imbang dan terpaksa dilalui lewat babak penalti. Dalam adu tos-tosan ini, PBFC lebih beruntung. Kesigapan Yoo Jae Hoon dibawah mistar gawang PBFC, membuat Sriwijaya FC takluk 4-2.
Dilaga selanjutnya, melawan Surabaya United, PBFC tampil lebih percaya diri. Hal ini berbanding terbalik dengan Surabaya United yang pada laga sebelumnya kalah dalam adu penalti atas Sriwijaya FC 7-6 (1-1), mereka justru tampil dalam tekanan saat bertemu PBFC.
Alhasil, skuad Pesut Etam lewat kaki Arpani pada menit ke-4, Edilson Tavarez pada menit ke-7 dan Terens Owang Puhiri pada menit ke-30 menyudahi laga dengan kemenangan telak 3-0. PBFC pun memastikan tempat di babak final PGK menantang Madura United, pada Minggu (13/3) mendatang di Stadion Palaran Samarinda. Selamat Guys!
Menghadapi dua tim dalam format trofeo, yakni Sriwijaya FC Palembang dan Surabaya United, PBFC keluar sebagai yang teratas dengan poin 5 hasil menang 3-0 atas Surabaya United dan menang penalti 4-2 atas Sriwijaya FC.
Dilaga pertama menghadapi Sriwijaya FC, PBFC sebenarnya sempat dikejutkan oleh gol cepat tim tamu lewat Alberto Gonzalves pada menit ke-5. Tersentak dengan gol tersebut, skuad Pesut Etam gencar melakukan serangan balasan.
Hasilnya, pada menit ke-33 lewat tendangan bebas langsung, Sultan Samma sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Laga ini pun berakhir imbang dan terpaksa dilalui lewat babak penalti. Dalam adu tos-tosan ini, PBFC lebih beruntung. Kesigapan Yoo Jae Hoon dibawah mistar gawang PBFC, membuat Sriwijaya FC takluk 4-2.
Dilaga selanjutnya, melawan Surabaya United, PBFC tampil lebih percaya diri. Hal ini berbanding terbalik dengan Surabaya United yang pada laga sebelumnya kalah dalam adu penalti atas Sriwijaya FC 7-6 (1-1), mereka justru tampil dalam tekanan saat bertemu PBFC.
Alhasil, skuad Pesut Etam lewat kaki Arpani pada menit ke-4, Edilson Tavarez pada menit ke-7 dan Terens Owang Puhiri pada menit ke-30 menyudahi laga dengan kemenangan telak 3-0. PBFC pun memastikan tempat di babak final PGK menantang Madura United, pada Minggu (13/3) mendatang di Stadion Palaran Samarinda. Selamat Guys!