Kembali Lanjutkan Tren Positif

Pelatih Borneo FC Mario Gomez tidak kecewa dengan kegagalan tim besutannya meraih kemenangan, dan harus puas bermain imbang 2-2 melawan tuan rumah PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Sabtu (26/10) malam WIB.

Borneo FC sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Bruno Silva menjelang babak pertama berakhir. Mereka selanjutnya sukses membalikkan keadaan lewat Lerby Eliandry dan Sultan Samma. Namun gol Bayu Nugroho menjelang laga usai membuat Borneo FC hanya mengemas satu poin.

Gomez tidak terlalu kecewa dengan hasil itu. Menurutnya, pemain sudah memperlihatkan sikap ngotot, dan tidak pernah bermain bertahan demi mendapatkan hasil positif.

Pertandingan ini berjalan menarik, dan kedua tim bermain bagus, tapi berakhir imbang. Saya bangga kepada pemain saya. Mereka tidak bermain bertahan, selalu ingin mencari kemenangan di kandang dan tandang. Kami mencoba memenangkan laga, tapi hanya dapat satu poin, tutur Gomez.

Borneo FC selanjutnya akan melakoni laga tandang melawan Barito Putera, Kamis (31/10). Gomez berharap tim besutannya kembali melanjutkan tren positif di kandang lawan. Sejauh ini kami mempunyai tren yang bagus. Kami belum pernah kalah dalam sembilan pertandingan. Kami harus meneruskan tren ini untuk mendapatkan hasil positif. Kami harus bermain lebih bagus di laga berikutnya, ucap Gomez.