
Laga Perdana TSC 2016 Pesut Etam Perkuat Mental Petarung
Lawatan Pusamania Borneo FC (PBFC) dalam laga perdana Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 ke Pulau Dewata menantang tuan rumah, Bali United, Minggu (1/5) sore di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, menjadi laga krusial bagi langkah skuad Pesut Etam.
Ya, menurut manajer tim PBFC, Danilo Fernando, laga awal jelas sangat menentukan langkah awal menuju tangga juara. Ditemui di Hotel Euphoria Kuta, Danilo menilai skuad Pesut Etam harus tampil penuh percaya diri demi meraih poin pada laga tersebut.
"Kita datang dengan target dapat poin. Memang sekarang kita masih belum stabil ya, permainan kita masih naik turun. Ini yang harus dibenahi sebelum laga perdana nanti, terutama soal mental, mereka harus siap seratus persen jadi petarung tangguh," ingat pria yang sudah puluhan tahun di Indonesia itu.
Perihal plot jadwal yang menempatkan timnya harus melakoni laga tandang di awal musim. Diterangkannya, selama menjadi pemain, bermain tandang di awal kompetisi lebih dinikmatinya dibanding harus melakoni laga pertama di kandang sendiri.
"Tapi itu kembali lagi kepada kesiapan pemain tersebut dan saya rasa pemain PBFC bisa menghadapi situasi ini. Intinya mental mereka harus benar-benar siap. Mereka harus menanamkan mental petarung," paparnya mengakhiri.
Ya, menurut manajer tim PBFC, Danilo Fernando, laga awal jelas sangat menentukan langkah awal menuju tangga juara. Ditemui di Hotel Euphoria Kuta, Danilo menilai skuad Pesut Etam harus tampil penuh percaya diri demi meraih poin pada laga tersebut.
"Kita datang dengan target dapat poin. Memang sekarang kita masih belum stabil ya, permainan kita masih naik turun. Ini yang harus dibenahi sebelum laga perdana nanti, terutama soal mental, mereka harus siap seratus persen jadi petarung tangguh," ingat pria yang sudah puluhan tahun di Indonesia itu.
Perihal plot jadwal yang menempatkan timnya harus melakoni laga tandang di awal musim. Diterangkannya, selama menjadi pemain, bermain tandang di awal kompetisi lebih dinikmatinya dibanding harus melakoni laga pertama di kandang sendiri.
"Tapi itu kembali lagi kepada kesiapan pemain tersebut dan saya rasa pemain PBFC bisa menghadapi situasi ini. Intinya mental mereka harus benar-benar siap. Mereka harus menanamkan mental petarung," paparnya mengakhiri.