Laga Spesial Lawan Persipura Tak Canggung, Terens Puhiri Siap Tempur
Sikap profesional diusung Terens Owang Priska Puhiri saat bertandang ke kota asalnya, Jayapura. Bahkan, pemain berusia 20 tahun itu siap memberikan penampilan terbaik saat timnya bertanding kontra Persipura Jayapura.
Ya, sebagai putra Papua yang besar di Samarinda, Terens tetap harus menunjukkan sikap profesionalnya. Meski harus melawan senior-seniornya di Persipura, namun itu bukanlah hal tabu baginya.
Terlebih, ini bukan pertemuan pertama PBFC melawan Persipura. Sebelumnya, pada ajang Piala Jenderal Sudirman, PBFC menang lewat drama adu penalti. Selain itu, pada putaran pertama ISC lalu kedua tim juga bertemu di Stadion Segiri.
"Saya sudah siap untuk pertandingan melawan kakak-kakak di Persipura. Dan saya harus profesional. Soal cetak gol, itu memang sudah kewajiban saya sebagai pemain," ujarnya.
Ditanya perihal kesiapan khusus, Terens mengatakan tak memilikinya. Menurutnya semua pertandingan sama, yakni harus bermain dengan sepenuh hati dan kerja keras. "Tapi kalau dibilang spesial, pertandingan ini memang cukup spesial karena saya bermain dan di kampung sendiri," pungkasnya.
Ya, sebagai putra Papua yang besar di Samarinda, Terens tetap harus menunjukkan sikap profesionalnya. Meski harus melawan senior-seniornya di Persipura, namun itu bukanlah hal tabu baginya.
Terlebih, ini bukan pertemuan pertama PBFC melawan Persipura. Sebelumnya, pada ajang Piala Jenderal Sudirman, PBFC menang lewat drama adu penalti. Selain itu, pada putaran pertama ISC lalu kedua tim juga bertemu di Stadion Segiri.
"Saya sudah siap untuk pertandingan melawan kakak-kakak di Persipura. Dan saya harus profesional. Soal cetak gol, itu memang sudah kewajiban saya sebagai pemain," ujarnya.
Ditanya perihal kesiapan khusus, Terens mengatakan tak memilikinya. Menurutnya semua pertandingan sama, yakni harus bermain dengan sepenuh hati dan kerja keras. "Tapi kalau dibilang spesial, pertandingan ini memang cukup spesial karena saya bermain dan di kampung sendiri," pungkasnya.