Menang Dramatis di Stadion Batakan

Borneo FC Samarinda menang secara dramatis dari Persebaya di Stadion Batakan, Kamis (7/3). Sempat tertinggal satu gol sampai waktu normal, Borneo FC mampu membalikan keunggulan menjadi 2-1 hanya dalam waktu 3 menit. Ikhsan menjadi penentu kemenangan di menit 95 tepat semenit sebelum wasit meniup peluit panjang.

"Sangat menyenangkan bisa mengakhiri pertandingan ini. Di babak pertama, kami mengontrol hampir seluruh permainan. Kami mencoba beberapa peluang, ada 1-2 peluang. Tapi pemain lawan sangat terorganisir di daerah pertahanan. Saya rasa di babak kedua, peluang pertama yang diraih oleh tim lawan berhasil menjadi gol, kemudian semuanya menjadi sulit. Kami harus memberikan ekstra striker, tenaga ekstra di bagian tengah dan di situasi itu kamu membutuhkan sedikit keberuntungan. Tapi tim ini berjuang hingga akhir, mereka telah berjuang sepanjang musim ini. Tapi, saya rasa dengan apa yang mereka lakukan, mereka pantas mendapatkannya. Dan untuk hari jadi Borneo yang ke-10, ini adalah hadiah ekstra, jadi kami harus berterima kasih kepada gol Ikhsan di akhir tadi. Terima kasih.

Situasi pertandingan yang ketat membuat Pieter Huistra memberi perhatian ekstra agar pemainnya bisa bermain bola dan tanpa memikirkan apa yang dilakukan oleh Persebaya. Hasilnya pemain tidak terpancing emosi dan bisa memperoleh kemenangan.

"Saya bisa mengatakan, tim lawan berusaha untuk menggangu kami, membuat pertahanan dan membuat kesulitan dan sedikit menekan di sana sini. Namun, wasit memperbolehkannya. Mereka bisa lepas dari itu. Namun, beberapa pemain kami mungkin memberikan reaksi berlebihan atas hal itu. Di pertandingan seperti ini, lebih baik membiarkannya seperti itu. Hanya bermain, itu yang kami katakan pada saat half time. Itu mengapa kami melakukan pergantian pemain, terus bermain dan hanya bermain. Dan di akhir hanyalah kamu bermain atau tidak sama sekali. Kami berusaha langsung meneruskannya dengan menambah striker ekstra di dalam dan ini berakhir dengan sangat bagus," terang pelatih asal Belanda ini.