Usai Petik 1 Poin di Madura Borneo FC Bidik Kalahkan Persela

Borneo FC Samarinda tak memiliki banyak waktu sebelum giliran jadi tuan rumah kontra Persela Lamongan (19/10). Sehari usai tahan imbang Madura United di Pamekasan, Pesut Etam kembali ke Samarinda.


Asisten pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin menuturkan, timnya memiliki waktu cukup untuk melakukan empat kali latihan di Samarinda. Bakal main di kandang, daya serang jadi fokus utama untuk ditingkatkan. "Target utama jelas menang. Kami akan fokus mencetak gol," terang Amir, sapaannya.


Sejauh ini, status kandang Borneo FC masih terhitung angker. Meski ada beberapa tim yang mampu mencuri poin, namun jumlahnya minim. Satu-satunya yang mampu memberikan noda kekalahan hanya Sriwijaya FC. Kemudian Persipura Jayapura dan Bali United susah payah menahan imbang.


Kembali bermain di Stadion Segiri, Amir optimistis dukungan masyarakat Samarinda bisa memuluskan langkah tim. Apalagi laga nanti beraroma revans setelah di putaran pertama Pesut Etam dipermalukan 1-3 oleh Persela. "Benar. Kami harus bayar hilangnya tiga poin di Lamongan. Tentu dengan kemenangan juga," harapnya.


Persela tentu patut waspada menantang Borneo FC di Segiri. Terutama jika melihat korban terakhir PSM Makassar yang dibikin keok 3-2. Bukan tidak mungkin Laskar Joko Tingkir jadi lumbung gol Pesut Etam. "Berapa saja hasil akhir asalkan menang sudah cukup bagi kami. Tiga poin bisa bantu kami bersaing di papan tengah klasemen," pungkas Amir.